“Ingat! Kepulangan antum itu ditunggu” Ucapan senada disampaikan oleh seorang senior masisir yang sedang mejalani program S3 di negri kinanah ini, yaitu Kakanda Amal Khairat, Lc. MA (Generasi 21 MAPK). Momen ini bertepatan dengan agenda Tarhib Imtihan dan Burdahan FS Almakki yang berhubungan akan diadakannya imtihan termin 2 di Universitas Al-Azhar. Malam jumat, 24 April 2025 di Sekretariat FS Almakki. Kakanda Amal mengawali tarhib ini dengan menyampaikan, betapa pentingnya kita melakukan tajdid niat ketika berada di langkah awal menginjakkan kaki di bumi kinanah ini. Karena, tekad dan ‘azam yang ada pada diri kita lah yang akan membimbing jalan kita hingga tujuan nanti. “Langkah pertama antum ke mesir itu di tahun pertama ini akan menentukan perjalanan antum sampai akhir nanti” tutur beliau. Di mesir ini kita akan menemukan segala hal yang kita cari, baik itu berupa hal yang positif maupun negatif. Sejatinya, sewaktu kita dilepas dengan tangis haru keluarga dan orang sekampung itu m...
Saya melihat FS Almakki sebagai komunitas yang telah mengalami perubahan besar. Dahulu, meskipun tidak meneruskan sistem ospek dari Koto Baru, masih ada sisa-sisa struktur senioritas dalam pola interaksi sosialnya. Potret senior dan junior yang sejahtera Kini, batasan itu telah lenyap, dan forum ini menjadi lebih cair. Banyak yang menganggap ini sebagai kemenangan kebebasan —tidak ada lagi senior yang mendominasi, tidak ada lagi aturan tidak tertulis yang membebani junior. Namun, saya bertanya-tanya: apakah kita benar-benar telah keluar dari sistem hierarki senioritas, ataukah kita hanya menggantinya dengan bentuk yang lebih terselubung? Mitos Kebebasan dalam Perspektif Filsafat Plato dalam Republik mengkritik demokrasi yang tidak terkendali karena seringkali menghasilkan tirani yang tidak disadari. Ketika tidak ada struktur yang jelas, orang-orang yang memiliki pengaruh lebih besar akan tetap menguasai, hanya saja tanpa gelar resmi. Jika FS Almakki kini lebih cair, apakah ini be...